Pages

Sabtu, 19 November 2016

Jejak Mpuluzi, Bukti Kalau Manusia Raksasa Itu Ada


Image result for Jejak Mpuluzi

Assalamualaikum. Kali ini Admin dark akan membahas salah satu Hoax atau malah memang kisah nyata. Pada tanggal 5 Januari 2012, seorang pria bernama Michael Tellinger mempost sebuah video di Youtube. Video bertitel [Giant Foot Print 200 Million Yrs Old – South Africa] ini menunjukkan bentuk jejak raksasa - sekitar 4 kaki - di sebongkah granit di batolit Mpuluzi, Afrika Selatan, yang menurut Tellinger berusia antara 200 juta sampai 3 milyar tahun. Jejak ini hingga kini sering dipakai sebagai bukti klaim bahwa dulu bumi dihuni oleh manusia raksasa. Benarkah?

     Pertama, Michael Tellinger bukanlah ilmuwan. Rentang waktu yang disebutkannya, 200 juta tahun hingga 3 milyar tahun, itu berkisar 2,8 milyar tahun - rentang asumsi yang terlalu lebar mengingat usia bumi sendiri berkisar 4,6 milyar tahun. Sedang menurut ilmuwan, batuan granit tersebut terbentuk sekitar 3,105 milyar tahun silam. Dan 3 milyar tahun silam, kehidupan di bumi baru berbentuk organisme bersel tunggal! Level oksigen yang ada pun tak menunjang untuk keberadaan raksasa.

     Kemudian, granit adalah batuan yang terbentuk dari magma yang membeku perlahan, dan itu terjadi jauh di bawah permukaan bumi. Batuan granit hanya muncul ke permukaan bumi jika mereka terangkat ke atas dan terjadi erosi. Jika jejak itu dibuat oleh manusia raksasa, maka raksasa itu harus menjejakkan kaki menembus kulit bumi sejauh sekian kilometer sampai tempat dimana batuan granit itu tengah terbentuk.

     Tentu saja ini akan memberi masalah lain lagi. Seperti dibilang, batuan granit terbentuk di bawah kulit bumi. Jika jejaknya dibuat raksasa, raksasa itu harus menjejak saat batuan granit tadi tengah terbentuk - artinya dalam kondisi setengah cair. Tentu saja suhunya masih tinggi (berkisar 1200 derajat celcius) - dijamin si raksasa akan mengalami luka bakar serius (dan jejaknya tak mungkin serapi itu).

     Jadi, apa yang menyebabkan bentuk jejak raksasa tadi? Kita belum tahu. Bisa jadi manusia purba yang memahatnya. Bisa jadi hanya kebetulan jejaknya berbentuk mirip jejak kaki manusia. Atau kemungkinan lain. Yang pasti, kita bisa coret kemungkinan itu dibuat manusia raksasa.

0 komentar:

Posting Komentar

Disqus Shortname

Comments system